Studi Kualitatif Optimalisasi Peran Suami Terhadap Pemberian Asi Ekslusif pada Ibu Menyusui

Reni Mareta(1*), Nurul Hidayah(2)


(1) Staff Akademik Keperawatan Anak. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Magelang
(2) Staff Akademik Keperawatan Anak. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Magelang
(*) Corresponding Author

Abstract


Melihat rendahnya cakupan ASI Ekslusif di wilayah Kota Magelang peneliti ingin melihat seberapa besar dukungan suami terhadap istri yang sedang menyusui. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dukungan suami terhadap pemberian ASI Eksklusif pada ibu menyusui di wilayah Kramat utara Magelang Utara. Dengan menggunakan rancangan penelitian studi fenomenologi yang merupakan suatu pendekatan untuk menggali pengalaman hidup dari individu. Jumlah responden dalam penelitian ini enam responden. Dalam penelitian ini, dilakukan menjadi 3 proses; intuiting, analyzing dan describing. Penggalian data pada penelitian ini adalah dengan melakukan wawancara dengan suami secara mendalam. Selama proses wawancara peneliti akan menggunakan alat perekam berupa Mp4, dan peneliti meminta ijin bahwa selama wawancara akan direkam. Tahap awal penelitian ini dimulai dengan membina hubungan saling percaya dengan keluarga, peneliti menggali data dengan cara wawancara, hasil wawancara akan dibentuk transkrip dan dikaji berulang ulang. Setelah data diperoleh kemudian dilakukan pengolahan dengan tahap pengelompokan (analisa) yaitu setelah dalam bentuk transkrip terus diidentifikasi fenomena yang terjadi, memberikan makna terhadap masing masing pernyataan partisipan kemudian mengelompokan kata- kata kedalam kategori selanjutnya akan di kelompokan dalam sub tema dan tema sesuai tujuan penelitian. Responden berhak melihat transkrip yang sudah dibuat oleh peneliti sehingga responden yakin bahwa apa yang peneliti tulis adalah benar. Resonden berhak mengubah trasnkrip apabila tidak sesuai dengan apa yang telah disampaikan. Menurut suami mereka sudah memberi dukungan terhadap istri pada saat istri memberikan asi ekslusif. Ada beberapa tema yang ditemukan dalam penelitian ini yaitu respon orang tua (bapak), harapan untuk pemberian asi eksklusif, perilaku pemberian asi, pemanfaatan dukungan asi.

Keywords


dukungan Suami; ASI eklusif

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 536 times
PDF - 72 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


JKA | Jurnal Keperawatan Anak | ISSN: 2338 - 2074

Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang

Gedung NRC Lantai Dasar, Jl. Kedungmundu Raya No. 18 Semarang