ANALISIS KALIUM DAN PROSENTASE DAYA LARUT CALSIUM OKSALAT OLEH KALIUM DALAM AIR TEH DAUN SUKUN (Artocarpus altilis)

Endang Triwahyuni Maharani(1*), Ana Hidayati Mukaromah(2), Jatmiko Susilo(3)


(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Sukun termasuk dalam genus Artocarpus (famili Moraceae) yang terdiri atas 50 spesies tanaman
berkayu. Daun tanaman sukun mengandung beberapa zat berkhasiat seperti asam hidrosianat,
asetilcolin, kalium, tanin, riboflavin, dan sebagainya. Zat-zat tersebut mampu mengatasi peradangan,
menurunkan kolesterol, mengobati penyakit hati, inflamasi, jantung, ginjal dan pembuluh darah.
Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kadar kalium pada larutan daun sukun segar, kering, dan
daun sukun yang diabukan, melakukan optimasi konsentrasi daun sukun kering dan berat Ca Oksalat
(CaC2O4), serta menentukan daya larut Ca Oksalat (CaC2O4) oleh kalium dalam air rebusan teh daun
sukun (Artocarpus altilis). Hasil penelitian adalah kadar kalium pada larutan daun sukun segar 560,22
mg/kg, pada larutan daun sukun kering 573,68 mg/kg, dan pada daun sukun yang diabukan adalah
872,68 mg/kg. Rata – rata daya larut Ca Oksalat dalam air rebusan teh daun sukun dengan frekuensi
satu kali sehari selama tujuh hari adalah 81,73%. Ada pengaruh penggunaan air teh daun sukun satu
kali sehari selama tujuh hari berturut – turut terhadap prosentase daya larut kalsium oksalat.

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 700 times
PDF - 1405 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


UNIMUS | Universitas Muhammadiyah Semarang
Jl. Kedungmundu Raya No. 18 Semarang

email:Info@unimus.ac.id  http://unimus.ac.id